Salah satu bakso unik yang ada di kota Banjarmasin adalah Bakso Batok 67. Tersedia berbagai menu istimewa. Tempatnya juga luas dan bersih.
Awalnya seorang teman mengajak kumpul di bakso ini. Buat ngerayain ultah pernikahannya. Sayangnya saat itu berhalangan hadir. Cuma tetap penasaran juga. Sampai akhirnya berkesempatan mampir bersama anak-anak untuk pertama kalinya. Dan yang kedua datang lagi ketika teman SMA dari Samarinda berkunjung ke Banjarmasin.
Sekilas bakso dan mie ayam di Bakso Batok 67 ini tampak biasa saja. Soalnya di Banjarmasin dan berbagai kota lain juga sangat banyak orang berjualan bakso, bahkan bisa dibilang di setiap sudut kota ada yang berjualan. Baik yang menetap maupun bakso keliling.
Namun ternyata ada berbagai keistmewaan yang tidak kita temui di kedai bakso lain, khususnya di banjarmasin. Nanti akan saya uraikan lebih lanjut di bawah ya apa pembedanya.
Oh iya, menurut karyawannya, bakso ini sudah ada sejak awal tahun 2021. Namun saat itu banjir melanda Banjarmasin dan Kalsel. Akhirnya, mau tak mau tutup karena memang ekonomi lumpuh. Bakso ini kemudian baru beroperasi lagi akhir 2021, setelah renovasi di beberapa bagian ruangannya.
UNIKNYA BAKSO BATOK 67
Di antara, banyaknya penjual bakso di Banjarmasin, bakso batok 67 bisa dikatakan unik.
#Ala resto besar
Salah satu keunggulannya adalah tempatnya yang strategis dan ruangan yang lumayan luas. Bahkan desain ruangan , untuk ukuran hanya menyajikan bakso dan kawan-kawannya ini tergolong sangat luas. Tentu saja, kebersihan juga menjadi poin penting.
#Menunya beragam
Selain bakso campur atau mie ayam jamur yang sudah banyak disajikan diempat lain, disini juga menyediakan beberapa menu lain sebut saja mie yamin dan mie lada hitam yang istimewa karena menggunakan irisan daging sapi.
#Disajikan di dalam batok
Sesuai dengan namanya, penyajian bakso ini di atas batok kelapa tentu saja yang sudah “buatan”. Namun sama sekali tak mengurangi keistimewaannya.
#Mienya bersih
Ini juga salah satu poin penting di bakso batok 67. Mie nya terlihat bersih dan diolah dengan profesional.
#Harganya terjangkau
Mengunjungi beberapa kali, harga berkisar Rp 12.000-Rp16.000 per porsinya. Sedangkan minuman mulai dari Rp 4.000 saja.
Namun, tentu saja dibalik
banyak kelebihan masih ada beberapa kekurangan. Antara lain menu minuman yang
kurang beragam dan porsinya terlalu kecil. Walau tentu saja bisa pesen 2 porsi J. Ayo kulineran lagi.
Semoga bermanfaat
Bakso Batok 67
Alamat : Jalan Pramuka (setelah terminal pal 6) Banjarmasin
Buuka : mulai jam 10 siang
Harga: mulai 4 ribu an
Tidak ada komentar: